Sepatu training yang dirancang untuk HIIT, sebagian dibuat dari material daur ulang.
Tetap lincah ke arah mana pun dengan sepatu latihan adidas ini. Upper berbahan mesh yang memungkinkan sirkulasi udara ini sangat kuat sehingga kamu dapat melakukan mountain climbers, lunges, jumps, dan double under secara maksimal.
Bantalan Lightstrike di midsole sangat ringan dan responsif untuk gerakan cepat. Sistem tali sepatu yang dapat disesuaikan membuatmu dapat mengatur kekencangan.
Produk ini memiliki sedikitnya 20% material daur ulang. Dengan menggunakan kembali material yang telah dibuat, kami membantu mengurangi limbah dan ketergantungan pada sumber daya terbatas serta mengurangi jejak karbon dari produk yang kami buat.